Kebangkrutan Bitcoin Miner Bakal Lebih Sepi pada Tahun Ini

banner 120x600
banner 468x60

Setelah peristiwa Bitcoin halving pada bulan ini, industri Bitcoin mining diperkirakan akan memiliki nasib lebih baik. Asher Genoot, pemimpin Hut 8, mengatakan bahwa dinamika yang terjadi saat ini berbeda dengan kondisi saat crypto winter di 2022.

banner 325x300

Dalam crypto winter 2022, beberapa nama besar seperti Compute North hingga Core Scientific mengajukan kebangkrutan lantaran tidak kuat menghadapi derasnya tekanan dari volatilitas harga pasar. Dalam pandangan CEO Hut 8, kabar terkait kebangkrutan dari Bitcoin miner akan lebih sepi dari kondisi sebelumnya.

Dia menilai hal itu dapat terjadi karena pola pendanaan dari para miner juga mulai berubah. Jika sebelumnya banyak entitas yang menggunakan sumber permodalan berupa utang, kini mereka memilih untuk mendapatkan dana segar dari ekuitas.

“Pada tahun 2021 banyak perusahaan yang mengandalkan skema pertumbuhan melalui utang. Sementara di saat yang sama pada tahun 2022, harga Bitcoin (BTC) turun dibarengi dengan naiknya harga energi, sehingga mereka tidak bisa melunasi utang pada masa itu,” jelas CEO Hut 8 kepada Bloomberg.

Merger dan Akuisisi Akan Lebih Banyak

Asher Genoot mengatakan Hut 8 akan terus fokus pada efisiensi dan kepatuhan. Saat ini, mereka memiliki cadangan sebanyak 9.100 BTC atau sekitar US$600 juta. Menurutnya, pasca halving nanti, kondisinya akan benar-benar berubah.

Hanya perusahaan Bicoin miner dengan tingkat efisiensi tinggi yang mampu meraup profitabilitas. Pasalnya, sesudah momen akbar 4 tahunan itu terjadi, imbalan bagi para miner akan berkurang dari 6,25 BTC menjadi 3,125 BTC.

Oleh karena itu, pada tahun ini diprediksi akan ada banyak merger dan akuisisi di dalam industri Bitcoin mining. Utamanya bagi para miner dengan skala kecil, hal itu dilakukan untuk bisa mengejar biaya rendah dan hasil yang melimpah.

“Operator skala kecil tidak akan mampu meningkatkan modal yang dibutuhkan untuk mengembangkan bisnis. Peningkatan modal hanya akan terkosentrasi pada operator skala besar yang memiliki biaya produksi terendah,” terang CEO Hut 8.

Bagaimana pendapat Anda tentang topik ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *