Bitcoin Sentuh US$70.000 & Berita Kripto Lainnya

banner 120x600
banner 468x60

Redaksi BeInCrypto telah mengumpulkan sejumlah berita terhangat dari dunia kripto selama sepekan terakhir pada 4 – 10 Maret 2024.

Berita Kripto 4 — 10 Maret 2024

banner 325x300

Jangan lupa ikuti terus newsletter kami dan dapatkan kumpulan berita kripto terkini.

L2 Taiko Dapat Investasi US$15 Juta Jelang Peluncuran Mainnet

Taiko, proyek layer-2 (L2) Ethereum, mengumumkan berhasil mengumpulkan US$37 juta dalam 3 putaran pendanaan jelang peluncuran mainnet mereka tahun ini.

Putaran pendanaan Seri A Taiko senilai US$15 juta dipimpin oleh Lightspeed Faction, Hashed, Generative Ventures, dan Token Bay Capital.

Selama beberapa bulan terakhir, Taiko mengeklaim telah berkembang menjadi komunitas Discord terbesar di bidang rollup, dengan lebih dari 850.000 anggota aktif.

Mantan Eksekutif Binance Bikin Crypto Exchange Baru Bernama Blum

Eks eksekutif Binance di Eropa Timur, Gleb Kostarev dan Vladimir Smerkis, bekerja sama mendirikan crypto exchange baru bernama Blum.

Adapun peluncuran awal Blum dijadwalkan akan berlangsung pada awal bulan Maret ini.

Blum menargetkan pelanggan di seluruh Asia, dan berencana untuk meminta persetujuan sebagai penyedia layanan aset virtual di Georgia.

BRICS Akan Buat Sistem Pembayaran berdasarkan Mata Uang Digital dan Blockchain

BRICS berniat menciptakan sistem pembayaran berdasarkan teknologi mata uang digital digital dan blockchain.

Yury Ushakov, perwakilan dari pemerintah Rusia, mengatakan pihaknya percaya bahwa menciptakan sistem pembayaran BRICS yang independen adalah tujuan penting di masa depan.

Upaya ini merupakan bagian dari tugas khusus tahun ini untuk meningkatkan peran BRICS dalam sistem moneter dan keuangan internasional.

ShapeShift Bayar Denda untuk Selesaikan Tuduhan dari SEC

Komisi Sekuritas dan Bursa (SEC) Amerika Serikat (AS) menuduh ShapeShift beroperasi sebelum tahun 2021 sebagai dealer tak terdaftar untuk cryptocurrency yang merupakan produk sekuritas.

Dalam berkasnya, SEC mengatakan akan menerima tawaran penyelesaian kasus dari ShapeShift, termasuk denda US$275.000 dan perjanjian bahwa perusahaan itu tidak lagi melanggar UU sekuritas di AS.

Di sisi lain, pada situs webnya, ShapeShift mengaku telah membubarkan struktur perusahaan mereka, dan sejak Juli 2021 berevolusi menjadi platform kripto yang dimiliki dan dikelola komunitas.

Deutsche Börse Rilis Platform Kripto untuk Klien Institusional

Deutsche Börse Group mengumumkan bahwa mereka telah meluncurkan platform spot market kripto untuk para klien institusional bernama Deutsche Börse Digital Exchange (DBDX).

Sebagai langkah awal, perdagangan di DBDX akan dilakukan berdasarkan Request for Quote (RfQ), diikuti dengan perdagangan multilateral.

Carlo Kölzer, selaku Head of FX & Digital Assets di Deutsche Börse, mengatakan bahwa solusi baru yang mereka tawarkan adalah terobosan baru dalam ekosistem digital.

Wormhole Gelar Airdrop 617 Juta Token

Ilustrasi airdrop | BeInCrypto

Wormhole baru saja mengumumkan airdrop token senilai 617 juta token W dengan tujuan mengoptimalkan desentralisasi ekosistem.

Inisiatif airdrop ini datang menyusul hasil audit yang positif dari Uniswap Foundation, yang semakin memperkokoh keamanan Wormhole.

Tujuan dari token W adalah untuk memberi insentif atas kontribusi komunitas dan memfasilitasi tata kelola berbasis token.

Tawarkan Smart Contract Rahasia, Zama Dapat Investasi US$73 Juta

Zama, perusahaan kriptografi open-source, pada hari Kamis (7/3) mengumumkan bahwa mereka berhasil mengumpulkan US$73 juta.

Putaran pendanaan Zama ini dipimpin oleh Multicoin Capital dan Protocol Labs. Para investor yang berpartisipasi dalam investasi ini termasuk Anatoly Yakovenko (co-founder Solana), Juan Benet (pendiri Filecoin), dan Gavin Wood (co-founder Ethereum dan Polkadot).

Berita pendanaan dari Zama datang setelah Inco Network, yang mendefinisikan dirinya sebagai sebuah proyek jaringan komputasi rahasia modular, mengumumkan telah mengumpulkan investasi senilai US$4,5 juta.

Michael Saylor: ETF Bitcoin Spot Mulai Bersaing Dengan ETF Indeks S&P 500

Michael Saylor menyebut exchange-traded fund (ETF) Bitcoin spot telah melampaui ekspektasi dan mulai bersaing dengan ETF S&P 500.

Dia percaya ETF Bitcoin spot akan melampaui torehan ETF emas dalam waktu yang tidak terlalu lama.

ETF emas pertama butuh waktu 2 tahun untuk capai dana kelolaan US$10 miliar. Sementara ETF Bitcoin spot BlackRock hanya butuh 2 bulan.

DEX Derivatif Aevo Jadi Proyek ke-48 di Binance Launchpool

Ulasan ApeX Pro Exchange salah satu DEX terbaik

Decentralized exchange derivatif Aevo menjadi proyek ke-48 di Binance Launchpool.

Pengguna Binance dapat melakukan staking token BNB dan stablecoin FDUSD untuk farming native token AEVO.

Hadiah yang disediakan Binance Launchpool capai 45 juta AEVO atau 4,5% dari total maksimal suplai token ini.

Pantera Akan Beli Solana (SOL) Milik FTX dengan Harga Diskon

Pantera Capital dikabarkan mengumpulkan uang dari para investornya untuk beli native token Solana (SOL) dengan diskon besar dari FTX.

Mereka mencari dana untuk Pantera Solana Fund, yang memiliki peluang untuk membeli token SOL senilai hingga US$250 juta dari FTX. Materi ini telah muncul sejak bulan Februari lalu, yang dikirim ke para calon investor Pantera.

Berdasarkan materi pemasaran pada 2 Maret lalu, Phoenix Digital telah menyiapkan aksi serupa dan ingin membeli SOL dari FTX dengan harga US$64 per token.

Proyek DeFi Kamino di Solana Akan Bagikan Airdrop

Kamino Finance, proyek DeFi di jaringan Solana, mengumumkan snapshot untuk program poin musim pertama mereka akan diambil tanggal 31 Maret.

Hal itu akan berujung pada pembagian airdrop dari native token KMNO pada bulan April depan.

Distribusi airdrop token KMNO linier berdasarkan Kamino Points yang dimiliki oleh pengguna.

Arkham Intelligence Klaim Berhasil Identifikasi Bitcoin Wallet Milik Tesla dan SpaceX

Cara Transfer Crypto dari Exchange ke Cold Wallet Ledger

Arkham Intelligence, platform analitik blockchain, mengeklaim telah berhasil mengidentifikasi alamat Bitcoin (BTC) wallet Tesla dan SpaceX.

Secara gabungan, Bitcoin wallet yang ditandai milik perusahaan kendaraan listrik dan antariksa itu saat ini bernilai sekitar US$1,34 miliar.

Pihak Arkham meyakini bahwa aliran dana on-chain yang mereka identifikasi cocok dengan laporan keuangan Tesla dan SpaceX.

AS Akan Tentang Ekstradisi Do Kwon ke Korea Selatan

AS dilaporkan akan menentang upaya ekstradisi Do Kwon, pendiri proyek Terra (LUNA), dari Montenegro ke Korea Selatan.

Pada hari Kamis (7/3), muncul laporan bahwa Do Kwon dapat diekstradisi ke Korea Selatan untuk menghadapi tuntutan pidana terkait kehancuran ekosistem Terra pada Mei 2022.

Sebelumnya, Han Chang-joon, mantan Chief Finance Officer (CFO) di TFL, telah diekstradisi ke Korea Selatan pada 5 Februari lalu setelah ditangkap bersama Do Kwon di Montenegro sejak Maret 2023.

Riset Coinbase: Nilai dari Banyak Token AI Mungkin Dilebih-lebihkan

Riset Coinbase Institutional menyatakan potensi nilai dari banyak token terkait narasi artificial intelligence (AI) telah dibesar-besarkan.

Analisis dari Coinbase Institutional justru menilai beberapa tren yang muncul di sektor token AI sebenarnya dapat mempersulit inovasi berbasis kripto untuk diadopsi, mengingat persaingan market dan regulator yang lebih keras.

Riset dari Coinbase Institutional ini muncul di saat sentimen seputar token AI yang tengah meningkat.

Bitcoin Sempat Cetak Rekor Harga ATH Baru di Level US$70.000

Cara Beli Bitcoin BTC di exchange terbaik

Harga Bitcoin sempat mencapai level tertinggi baru sepanjang masa (ATH) di US$70.330, menandai kenaikan intraday sebesar 5%.

Kenaikan dikaitkan dengan penembusan pola ascending triangle, yang menunjukkan lebih banyak pertumbuhan.

Analis bahkan menyoroti potensi investasi Bitcoin dan memprediksi harga BTC dapat mencapai US$150.000.

Bagaimana pendapat Anda tentang berita kripto selama sepekan ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *