Timnas Indonesia U-17 Menang di Kandang Kuwait U-17, Gol Mathew Baker Jadi Pembeda

banner 120x600
banner 468x60

loading…

banner 325x300

Timnas Indonesia U-17 merayakan gol ke gawang Kuwait. Foto: PSSI/Timnas Indonesia

Timnas Indonesia U-17 start mulus di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 setelah mengalahkan Kuwait U-17 dengan skor 1-0. Gol penentu kemenangan Garuda dicetak Mathew Baker melalui sundulan di menit ke-8.

Bermain di Al Shabab SC Stadium, Mishref, Rabu (23/10/2024) malam WIB, Timnas Indonesia U-17 tampil dengan kekuatan penuh. Pelatih Nova Arianto menggunakan formasi 4-3-3 dengan Mathew Baker sebagai starter.

Formasi itu langsung berbuah manis. Mathew Baker membuka keunggulan Timnas Indonesia U-17 melalui sundulan di menit ke-8. Papan skor berubah 1-0 untuk keunggulan Merah Putih. Hingga babak pertama berakhir, Timnas Indonesia U-17 mampu mempertahankan keunggulan 1-0.

Di babak kedua, Timnas Indonesia U-17 berulang kali mengancam gawang Kuwait. Namun, tidak ada tambahan gol yang tercipta hingga laga berakhir.

Dengan kemenangan ini, Timnas Indonesia U-17 berhasil start mulus di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Skuad Merah Putih mengoleksi tiga poin perdana untuk bersaing di Grup G yang juga dihuni Australia dan Kepulauan Mariana Utara.

Susunan Pemain:

Timnas Indonesia U-17 (4-3-3): Dafa Al Gasemi; Putu Panji, Mathew Baker, Daniel Alfrido, Fabio Azkairawan; Evandra Florasta, Nazriel Alfaro, Muhammad Al Gazani; Zahaby Gholy, Mierza Firjatullah, Fadly Alberto.

(sto)

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *