Ini 10 Altcoin yang Paling Aman Jadi Investasi saat Krisis Pasar

banner 120x600
banner 468x60

Mystery of Crypto, seorang analis populer dan veteran kripto, menguak 10 altcoin dengan potensi perkasa di tengah kondisi pasar yang tidak menentu sekarang ini.

Market kripto secara aktif pulih dari turbulensi yang menghantam di hari Senin (5/8). Rebound ini lantas membuat sejumlah orang percaya ini adalah waktu terbaik untuk membeli aset yang menjanjikan.

banner 325x300

Daftar Altcoin untuk Performa Optimal di Tengah Kegelisahan Pasar

Di tengah ketakutan pasar, industri kripto membukukan likuidasi lebih dari US$1 miliar. Tak ayal, ini menjadi keruntuhan terparah dalam tempo sehari setelah crash FTX pada November 2022. Ketika memilah proyek dengan stabilitas dan prospek pertumbuhan, seorang analis menemukan 10 altcoin yang lebih aman selama kondisi pasar yang tidak menentu.

Toncoin (TON)

Toncoin adalah altcoin pilihan pertama, mengingat jumlah decentralized application (dApp) yang dibangun di atas jaringan. DApp ini mencakup gaming, sosial, dan DeFi, serta telah mencatat pertumbuhan pengguna yang signifikan selama enam bulan terakhir.

Berdasarkan statistik DefiLlama, blockchain TON mencatat lebih dari 4 juta transaksi harian. Data terbaru mengungkap, total value locked (TVL) TON sekarang berkitar di atas US$560 juta. Angka ini mewakili pertumbuhan 20% sejak Senin, sehingga menambah kredibilitas pada pilihan sang analis.

TVL TON | Sumber: DefiLlama

Solana (SOL)

Solana mengamankan tempat kedua dalam daftar berkat kinerjanya yang kuat pada tahun 2024. Analis menyoroti fitur utamanya: skalabilitas tinggi dan biaya transaksi rendah, menjadikannya pilihan yang menarik. Minat yang tangguh dari pengembang dan institusi juga turut menyokong kedudukan SOL sebagai altcoin papan atas.

Baru-baru ini, Solana bahkan telah berhasil mengungguli Ethereum dalam hal revenue mingguan. Tak kalah menggiurkan, Solana tetap menjadi blockchain yang paling disukai oleh para trader meme coin. Hal ini lantas yang menempatkan SOL pada posisi yang menguntungkan untuk kinerja. Selain itu, prospek ETF Solana juga terus memberikan angin segar bagi SOL.

Arbitrum (ARB)

Arbitrum adalah pemain kunci di antara solusi penskalaan layer-2 (L2) Ethereum lainnya, dengan raihan 408.000 lebih pengguna aktif harian. Data membocorkan, TVL-nya sekarang nangkring di atas US$2,5 miliar, lebih tinggi daripada Polygon (MATIC), Optimism (OP), dan deretan L2 lainnya.

Pasca peluncuran Kwenta dan ekspansi Orbit, Arbitrum menghadirkan antarmuka perdagangan kelas atas dan tak jarang menuai pujian atas pengalaman pengguna perpetual terbaik di sektor DeFi. Keunggulan ini, berpadu dengan dukungan dari Pantera Capital, tak ayal membuat ARB berpotensi mengukir kinerja yang mengesankan, menurut Mystery of Crypto.

Ondo Finance (ONDO)

Ondo Finance tampil dalam daftar beberapa analis berbeda, termasuk AltcoinDaily, di mana keduanya mengutip kemampuannya untuk mengubah RWA menjadi token digital.

Apalagi, kemitraan yang kokoh dari jaringan ini dengan BlackRock dan Coinbase Ventures juga membuat fundamental proyek semakin kuat. Di samping itu, Pyth Network meluncurkan feed harga USDY/USD dalam kolaborasi dengan Ondo Finance, yang menambah ramai daftar fundamental proyek.

Total Market Value of Tokenized US Treasury Products
Total Nilai Pasar Produk Treasury AS yang Ditokenisasi | Sumber: Dune/21co

Near Protocol (NEAR)

Menurut sang analis, Near Protocol dikenal karena ketangguhan serta inovasinya. Platform yang ramah pengembang ini terus-menerus menggaet lebih banyak proyek. Di samping itu, NEAR juga menampung dana ekosistem sebesar US$800 juta untuk menabur dan mendanai proyek baru.

Protokol ini memiliki pengguna aktif harian tertinggi di antara solusi penskalaan atau scaling L1 lainnya. Tepatnya, proyek ini hanya berada di nomor setelah Solana, menempatkan NEAR untuk berkinerja impresif di masa ketidakpastian pasar seperti sekarang ini.

Mantra (OM)

Mantra memenuhi standar para analis, mengingat langkahnya untuk mengoptimalkan fungsionalitas Ethereum serta mendukung layanan keuangan yang dapat diakses. Mengingat minat yang meningkat dalam tokenisasi aset dunia nyata (RWA), OM juga berpotensi mencetak imbal hasil yang bagus.

Proyek ini meluncurkan Season 2 dari 50.000.000 OM GenDrop, sedangkan ekosistem dYdX menambahkan OM ke chain-nya. Kedua prestasi ini membawa peluang baru yang menarik. Selanjutnya, dengan lebih dari 50 juta token OM yang ada di staking, jumlah pasokan yang menyusut pada gilirannya mampu menggenjot peluang reli lebih lanjut untuk token OM.

EtherFi (ETHFI)

EtherFi adalah platform restaking terkemuka yang berjalan di atas blockchain Ethereum. Proyek ini baru-baru ini merilis pengecek klaim Season 2, mendistribusikan lebih dari 53 juta token ETHFI senilai sekitar US$100 juta.

Adapun partisipasinya dalam model reward, yang menjanjikan peluang yang lebih menarik bagi pengguna, dapat mendongkrak lebih banyak minat pada token ETHFI. Yang tak kalah menarik, proyek ini juga memiliki Cash, wallet seluler dengan integrasi kartu kredit Visa.

ETH stakers
Staker ETH | Sumber: Dune

Polygon (MATIC)

Blockchain Polygon menjalin kolaborasi dengan Ronin Network milik Axie Infnity lewat Polygon Chain Development Kit. Mengingat esensinya sebagai solusi penskalaan untuk Ethereum, lebih dari 17.800 dApp kini aktif berjalan di Polygon. Blockhain ini populer di kalangan proyek DeFi dan NFT, di mana 35 juta token MATIC dialokasikan untuk proyek ekosistemnya.

Render (RENDER)

Render adalah salah satu token AI crypto dengan layanan jaringan GPU terdesentralisasi, yang membuatnya penting untuk gaming dan film. Metrik dominasi sosial, alamat aktif, dan transaksi crypto whale belakangan ini berada pada puncak 6 bulan di tengah hype AI, menjadikan RNDR sebagai kandidat potensial.

Arweave (AR)

Arweave telah menunjukkan kekuatannya di industri blockchain. Jaringan ini menyediakan penyimpanan data permanen, di mana pengguna memanfaatkannya untuk menyimpan data untuk pembayaran satu kali. Lebih dari satu petabyte data disimpan di jaringan Arweave, yang menghubungkan individu yang membutuhkan penyimpanan dengan mereka yang memiliki ruang hard drive.

Proyek ini mengumumkan peluncuran token baru yang 100% adil tanpa pre-mine maupun pre-sale. Ditambah dengan kemitraan baru dengan InQubeta, sebuah perusahaan blockchain yang meningkatkan teknologi, membuat AR menjadi koin yang patut diperhatikan.

Tak berhenti sampai di situ, Mystery of Crypto juga menyoroti Chainlink (LINK) sebagai potensi besar, mengutip peluncuran Sandbox aset digital untuk uji coba tokenisasi. Kemitraannya dengan raksasa teknologi seperti Google dan Oracle menjadikan LINK sebagai pilihan yang baik.

Walaupun demikian, trader tidak boleh hanya mengandalkan prediksi analis. Sebaliknya, riset mandiri selalu dianjurkan.

Bagaimana pendapat Anda tentang 10 altcoin yang paling aman masuk portofolio investasi sekarang? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *