loading…
Ali Jasim menjadi pemain yang patut diwaspadai lini belakang Timnas Indonesia U-23 saat berhadapan melawan Irak U-23 / Foto: @IraqFootballPod
Ali Jasim pernah mempermalukan dua bintang yang pernah merumput di Eropa tersebut saat menjalani laga penyisihan grup Liga Champions Asia. Saat itu, penyerang berusia 20 tahun tersebut berhasil membawa Al Quwa Al menang 2-0 atas Al Ittihad pada November 2023.
Kecepatan, keterampilan, dan instingnya dalam menjebol gawang lawan membuat Ali Jasim dipanggil untuk membela Irak U-23 di Piala Asia U-23. Keputusan pelatih Radhi Shenaishil tak salah.
Pemain serbabisa itu tercatat sebagai top skor sementara di Piala Asia U-23 dengan torehan tiga gol dan dua assist. Perannya dalam menggedor pertahanan lawan patut diperhitungkan lini belakang Indonesia U-23.
Pasalnya, dalam lima pertandingan terakhir di Piala Asia U-23 2024, Ali Jasim sudah melepaskan 17 tendangan dan delapan di antaranya berhasil mengancam gawang lawan. Melihat statistik ini pemain Skuad Garuda Muda wajib menumpulkan ketajaman Ali Jasim saat menghadapi Irak U-23.
Tentunya bukan hal yang mudah terlebih Indonesia U-23 tidak diperkuat Rizky Ridho. Kapten Skuad Garuda Muda ini dipastikan absen setelah mendapatkan kartu merah saat tim besutan Shin Tae-yong dikalahkan Uzbekistan dengan skor 0-2 di semifinal Piala Asia U-23.
Biodata Ali Jasim
Nama: Ali Jasim
Lahir: Baghdad, 20 Januari 2004
Posisi: Penyerang, Winger kiri, dan Winger Kanan