Bank Jerman LBBW Gandeng Bitpanda Garap Bisnis Kripto

banner 120x600
banner 468x60

Landesbank Baden-Württemberg (LBBW), bank federal terbesar di Jerman, mulai masuk ke dunia kripto. Hal itu dilakukan dengan menjalin kolaborasi bersama crypto exchangeasal Austria Bitpanda untuk menawarkan layanan kustodian aset digital bagi nasabah institusional.

banner 325x300

Lewat kerja sama ini, LBBW akan memanfaatkan infrastruktur Investment-as-a-Service (IaaS) yang dimiliki Bitpanda untuk menyediakan layanan penyimpanan dan pengadaan mata uang kripto bagi klien korporat.

Melihat jumlah aset LBBW yang tersimpan di neraca mencapai lebih dari 330 miliar euro, kolaborasi ini dipercaya akan mendorong adopsi kripto bertambah masif di Jerman.

Stefanie Münz, selaku Anggota Dewan Direksi LBBW yang bertanggung jawab atas keuangan, strategi, dan operasi perusahaan, menerangkan bahwa menyediakan layanan kustodian kripto memposisikan diri mereka sebagai entitas yang memiliki nilai tambah yang jelas bagi pelanggan korporat.

“Bitpanda menyediakan infrastruktur teknis dan peraturan yang diperlukan untuk menawarkan solusi inovatif pada pelanggan di bidang aset digital,” jelas Stefanie Münz.

Masuknya LBBW ke dunia kripto bukannya tanpa alasan. Anggota Dewan Direksi LBBW itu menilai saat ini jumlah perusahaan Jerman yang memiliki atau memperdagangkan aset kripto terus bertambah. Hal tersebut menunjukkan bahwa kustodian kripto sebagai infrastruktur dasar turut akan menjadi semakin penting.

LBBW Rilis Platform Kripto pada Kuartal II/2024

LBBW berniat masuk lebih dalam dengan menawarkan layanan perdagangan kripto pada paruh kedua tahun ini.

Jürgen Harengel, selaku COO Bank Korporasi LBBW, menerangkan bahwa permintaan pelanggan institusional terhadap aset digital terus mengalami pertumbuhan.

Oleh karena itu, kerja sama LBBW dengan Bitpanda diharapkan bisa menciptakan teknis dasar dan peraturan tahap awal untuk mendukung strategi kripto bagi pelanggan individu dan juga korporat.

Adapun LBBW akan memanfaatkan betul kemampuan Bitpanda yang sudah memiliki lisensi MiFiD II untuk perusahaan investasi, lisensi uang elektronik, dan beberapa lisensi lain seperti penyedia aset virtual di beberapa negara Eropa.

Masuknya LBBW dipercaya akan menambah sengit peta persaingan bisnis kripto di Jerman, karena sebelumnya Crypto Finance Group yang merupakan bagian dari Deutsche Börse juga sudah berhasil mengantongi 4 izin operasi dari BaFin untuk memulai bisnis di Jerman.

Bagaimana pendapat Anda tentang topik ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di�grup Telegram kami. Jangan lupa follow�akun�Instagram dan�Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update�dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *