Trader Futures Hedera (HBAR) Pasang Long, Ini Efeknya ke Harga

banner 120x600
banner 468x60

Harga Hedera (HBAR) telah menukik secara stabil dalam beberapa minggu terakhir. Dalam 30 hari terakhir, harganya sudah turun nyaris 10%.

Namun, terlepas dari ini, trader futures altcoin ini tetap memiliki pandangan bullish pada HBAR. Hal ini terlihat dari permintaan mereka yang terus mengalir untuk posisi long.

banner 325x300

Trader Futures Hedera Tanggung Beban

Pada saat publikasi, Hedera (HBAR) diperdagangkan seharga US$0,1031. Selama sebulan terakhir, harganya sukses meraih puncak US$0,12, tepatnya tanggal 17 Mei. Sejak saat itu pula, harga HBAR tergelincir lagi hingga 16%.

Meskipun harga altcoin ini telah menukik selama beberapa minggu terakhir, aktivitas pasar futures mereka tumbuh subur. Pertama, open interest (OI) untuk altcoin ini melesat naik sejak awal bulan. Di angka US$60 juta pada saat publikasi, OI futures HBAR telah melonjak sebesar 18% sejak 1 Juni.

Sebagai informasi, open interest futures suatu aset mengukur jumlah total kontrak atau posisi futures yang beredar yang belum ditutup atau diselesaikan. Ketika angkanya naik, artinya ada lebih banyak partisipan yang memasuki pasar untuk membuka posisi baru.

Open Interest Hedera | Sumber: Coinglass

Di samping menanjaknya OI HBAR, funding rate-nya di seluruh crypto exchange terpantau masih tetap positif. Tren ini sudah terjadi sejak 3 Mei, ketika altcoin ini terakhir kali mencatat funding rate negatif.

Tingkat Pendanaan Hedera
Funding Rate Hedera | Sumber: Coinglass

Adapun funding rate digunakan dalam kontrak perpetual futures untuk memastikan harga kontrak tetap dekat dengan harga spot.

Ketika funding rate futures suatu aset positif, artinya terdapat permintaan yang kuat untuk posisi long. Hal ini menunjukkan, ada lebih banyak trader yang membeli aset untuk mengantisipasi kenaikan harga ketimbang mereka yang mengharapkan penurunan.

Tren Harga HBAR Terjebak dalam Kisaran?

Menariknya, sentimen di pasar spot token berbeda. Banyak pembeli dan penjual menghindari perdagangan HBAR akibat ketidakpastian mengenai arah harga selanjutnya.

Harga HBAR diperdagangkan mendekati exponential moving average (EMA) 20 hari pada saat publikasi artikel. Alhasil, ini mengonfirmasi bahwa pasar sedang dalam fase konsolidasi.

Analisis Harga Hedera. Sumber: TradingView
Analisis Harga Hedera | Sumber: TradingView

EMA 20 hari suatu aset melacak harga rata-rata aset selama 20 hari terakhir. Ketika harga bertengger mendekati moving average penting ini, ini menandakan periode pergerakan sideways, tanpa adanya tren naik maupun tren turun yang kuat.

Jika momentum beli melonjak berkat aktivitas trader futures HBAR, harganya berpotensi naik menuju US$0,105.

Analisis Harga Hedera.
Analisis Harga Hedera | Sumber: TradingView

Namun, jika kekuatan bear tumbuh pesat dan tekanan jual mulai menjulang, harga HBAR berisiko amblas ke US$0,09.

Bagaimana pendapat Anda tentang prospek harga HBAR ke depannya? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *