BeritaNasional.ID, SITUBONDO JATIM – Untuk menjaga keamanan dan kenyamanan wisatawan yang menaiki perahu layar di Wisata Bahari Pasir Putih Situbondo, Satpolairud Polres Situbondo salurkan bantuan Life Jaket kepada nahkoda perahu layar wisata, Minggu (14/04/2024).
“Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada pengunjung wisata Bahari Pasir Putih yang menaiki perahu layar menuaksikan trumbu karang, Satpolairud Polres Situbondo memberikan bantuan life jaket kepada nahkoda,” kata Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, SH, SIK, MH melalui Kasatpolairud Polres Situbondo AKP Gede Sukarmadiyasa, SH, MH.
Lebih lanjut, AKP Gede Sukarmadiyasa menjelaskan bahwa, keselamatan pengunjung wisata bahari yang menaiki perahu layar, merupakan hal yang paling utama, maka selain anggota Satpoairud setiap hari memberikan pembinaan kepada wisatawan juga memberikan bantuan life jaket kepada nahkoda perahu layar agar digunakan oleh penumpangnya.
“Life Jaket ini kita berikan untuk meningkatkan keselamatan pengunjung yang menyaksikan keindahan trumbu karang di dasar laut Pasir Putih Situbondo. Bantuan puluhan life jaket itu agar dapat digunakan untuk menjamin keselamatan wisatawan saat diantar ke tengah laut,” tegas Kasatpolairud Polres Situbondo AKP Gede Sukarmadiyasa. (Heru/Bernas)