Meme Coin Andrew Tate Buat Geger, Market Cap Ukir Jutaan Dolar

banner 120x600
banner 468x60

Andrew Tate, seorang influencer media sosial dan mantan kickboxer profesional, baru-baru ini memantik kontroversi di komunitas kripto. Pasalnya, pada hari Jumat (7/6), ia mulai mempromosikan berbagai token di ekosistem Solana (SOL) sembari memposting pernyataan yang provokatif di Twitter. Aksinya itu kemudian menciptakan kegemparan di media sosial.

Terkenal akan kehadiran media sosialnya yang provokatif, tindakan Tate ini lagi-lagi memicu beragam reaksi positif dan negatif.

banner 325x300

Proyek Meme Coin Andrew Tate Picu Kekacauan Sekaligus Minat

Kekacauan ini bermula setelah Tate menyatakan niatnya untuk memegang berbagai macam aset senilai US$1 juta dengan prinsip “diamond hand” jika postingannya mendapat sejumlah retweet tertentu. Adapun sebutan “diamond hand” sendiri digunakan untuk menggambarkan langkah menyimpan aset untuk jangka panjang, terlepas dari fluktuasi harga, didasari atas keyakinan kuat pada nilai aset yang bersangkutan di masa depan.

Tak lama setelah postingannya mencapai jumlah retweet yang diperlukan, dia mengumumkan rencananya untuk “membuat crash jaringan Solana“. Pernyataan ini menyiratkan bahwa ia bermaksud membeli banyak token di Solana, dalam jumlah yang cukup untuk berpotensi menyumbat lalu lintas jaringan.

Tate membagikan alamatnya dan mendorong orang-orang untuk mengirimkan koin kepadanya. Alhasil, ratusan koin berbeda pun membanjiri. Dia membakar beberapa di antaranya dan mempromosikan RNT sepanjang hari. Walaupun menerima banyak koin, Tate mengaku ia tidak menghasilkan uang dari aktivitas ini.

“Saya sudah menghasilkan lebih dari 100 juta dolar AS lewat trading di Solana. Saya telah membuat banyak orang menjadi jutawan. Tapi saya tidak mengambil untung sepeserpun. Nol. Saya hanya membeli koin dan menyimpannya sampai jadi debu.”


Andrew Tate, Influencer Media Sosial

Siapa yang menyangka, keterlibatan Andrew Tate di Solana telah memberi dampak signifikan pada pasar meme coin. Sebut saja Real Nigger Tate (RNT), yang gencar ia promosikan (shilling), sukses mencetak market cap sebesar US$61,1 juta.

Sementara koin lainnya, TOPG, berhasil mencapai market cap US$38,01 juta. Pengembang TOPG mengalokasikan 58% dari pasokan total koin mereka kepada Tate, yang kemudian ia bakar (burn). Di sisi lain, koin TATE juga berhasil merangkak naik ke raihan market cap US$5,8 juta. Fenomena seperti ini lantas mencerminkan soal betapa cepatnya popularitas meme coin ini menular.

Kapitalisasi Pasar TOPG | Sumber: DEX Screener

Menyusul aksi Tate, sejumlah meme coin yang terkait dengannya seketika bermunculan di pasar. Sebut saja G, yang namanya terkait dengan anjing peliharaan Tate, berhasil mencapai market cap sebesar US$4,5 juta. Ada juga GRETA, yang terinspirasi dari perseteruan Tate dengan Greta Thunberg di masa lalu, sukses meraih market cap US$4,6 juta. Tate sendiri menerima 50% dari total pasokan koin tersebut.

Beberapa koin lainnya yang patut diperhatikan antara lain WARROOM, yang terkait dengan klub privat milik Tate. Koin ini mencapai market cap US$3 juta. Sementara itu, EMORY, yang namanya terinspirasi dari ayah Tate, dan FTRISTAN, yang namanya berasal dari perselisihan dengan saudara laki-lakinya, masing-masing mencapai market cap US$2,8 juta dan US$1,7 juta. Selain itu, RBASE juga mencapai market cap sebesar US$1,7 juta.

Kendati motif Tate masih belum jelas, tindakannya ini sejalan dengan rekam jejaknya dalam menciptakan konten kontroversial. Menariknya lagi, pertengahan Mei lalu, Tate mengeklaim telah menguangkan Bitcoin senilai US$500.000 untuk diinvestasikan ke GameStop (GME) dan meme coin sebagai bentuk perlawanan terhadap dana lindung nilai alias hedge fund. Walhasil, hal ini semakin menunjukkan bakatnya dalam membuat geger dunia kripto.

Bagaimana pendapat Anda tentang meme coin Andrew Tate yang bikin geger dunia kripto ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *