loading…
Klasemen Medali Paralimpiade Paris 2024, Sabtu (31/8/2024): Indonesia Posisi Berapa?
Menurut laman resmi Pralaimpiade Paris 2024 di paralympic.org, Sabtu (31/8/2024) Indonesia menduduki peringkat 33. Posisi Indonesia setara Hong Kong, Irlandia, dan Selandia Baru yang juga sama-sama mengoleksi satu medali perak.
Baca Juga: Optimisme Atlet Difabel Indonesia di Paralimpiade Paris 2024
Adapun, peringkat pertama dihuni China dengan perolehan 12 emas, 9 perak, dan 4 perunggu. Disusul setelahnya Inggris Raya (6 emas, 6 perak, 3 perunggu), Brasil (5 emas, 1 perak, 7 perunggu), Belanda (4 emas, 1 perak, 1 perunggu), Italia (3 emas, 2 perak, 8 perunggu) dan seterusnya.
Sekadar informasi, sebanyak 35 atlet Indonesia mengikuti 10 cabang olahraga di Paralimpiade Paris 2024 dengan cabang para bulu tangkis sebagai andalan. Merah Putih menargetkan 6 medali emas di ajang ini.
Klasemen Medali Paralimpiade 2024
1. China (12 emas, 9 perak, dan 4 perunggu)
2. Inggris Raya (6 emas, 6 perak, 3 perunggu)
3. Brasil (5 emas, 1 perak, 7 perunggu)
4. Belanda (4 emas, 1 perak, 1 perunggu)
5. Italia (3 emas, 2 perak, 8 perunggu)
6. Australia (3 emas, 2 perak, 2 perunggu)
7. Prancis (2 emas, 5 perak, 2 perunggu)
8. Uzbekistan (2 emas, 2 perak, 2 perunggu)
9. Kolombia (2 emas, 1 perak, 1 perunggu)
10. Tunisia (2 emas, 1 perak, 0 perunggu)
33. Indonesia (0 emas, 1 perak, 0 perunggu)
(sto)