loading…
Pertarungan tinju kelas berat ringan antara Ben Whittaker lawan Liam Cameron dibatalkan pada ronde ke-5 setelah terjadi insiden aneh yang menyebabkan kedua petinju jatuh ke luar ring. Foto/Express
Duel yang digelar sebelum pertandingan utama antara Artur Beterbiev dan Dmitry Bivol di Riyadh, Arab Saudi, Sabtu (12/0/2024) terpaksa dihentikan karena kedua petinju mengalami cedera serius.
Ben Whittaker, petinju muda Inggris yang terkenal karena kejenakaannya dan flamboyan, meninggalkan ring dengan menggunakan kursi roda setelah terjatuh dari ke luar ring secara dramatis.
Liam Cameron mampu berdiri setelah terjatuh, tetapi Whittaker tetap terbaring dan jelas merasa tidak nyaman. Petarung berusia 27 tahun itu membutuhkan perawatan beberapa menit untuk cedera pergelangan kaki.
Whittaker difavoritkan menang menjelang pertarungan, tapi insiden aneh di ronde ke-5 membuat pertarungan dihentikan dengan cara yang tidak biasa. Whittaker tidak dapat melanjutkan pertandingan setelah terjatuh dari tali ring dan mengalami cedera.
Insiden yang terjadi pada ronde ke-5 ini berawal ketika kedua petinju tampak siap untuk saling berhadapan dalam posisi clinch. Namun, kedua petinju tiba-tiba terlempar dari tali ring dan jatuh ke tepi kanvas di luar ring.
Whittaker akhirnya dibantu kembali ke sudutnya, sementara Cameron menari-nari di tengah ring dengan kesan telah memenangkan pertarungan. Namun, pertarungan itu masuk ke kartu skor juri alih-alih dinyatakan sebagai no contest, dengan wasit Victor Loughlin menilai bahwa itu adalah ‘cedera yang tidak disengaja’.
Hasil itu dinyatakan sebagai technical split draw, membuat Cameron marah besar saat keluar dari ring. Sementara itu, Whittaker dikawal keluar arena dengan kursi roda dengan pergelangan kaki kirinya terentang.