H.Paisal Berkomitmen Melanjutkan Semua program Yang Telah Berjalan dan Bahkan Akan Lebih Meningkatnya Lagi

banner 120x600
banner 468x60

SUARAKRITIK.COM – Paisal, Cawako nomor urut 3 telah berorasi politik hampir seluruh wilayah di Kota Dumai mendengarkan aspirasi warga. Kali ini, Petahana tersebut kampanye di Jalan Nuri RT 02, Kelurahan Laksamana, Jumat (22/11/2024).

Kehadiran Paisal didampingi tim pemenangan disambut iringan kompang dan antusias ratusan warga meneriakkan yel yel kemenangan.

banner 325x300

“Siapa Kita, Paisal Sugiyarto, Nomor 3, Lanjutkan,” riuh teriakan ratusan warga.

Dalam kegiatan tersebut, tampak hadir tokoh masyarakat Dumai, Timo Kipda, ketua Koalisi Partai, Zainal Abidin, ketua Garda Muda Nasdem, Rudi Junaidi, tokoh masyarakat tempatan serta relawan pemenangan nomor urut 3.

 

Seorang warga tempatan mewakili suara yang hadir menyampaikan agar ke depan H Paisal tetap memperhatikan dan melanjutkan pembangunan dan meningkatkannya lagi. Seperti Jalan dan Gang yang belum terealisasi penuh.

“Kami berharap Paisal terus meningkatkan pembangunan jalan sampai merata di Kota Dumai ini, karena pembangunan jalan adalah kebangkitan ekonomi warga,” ujar Iskandar.

Iskandar juga mengapresiasi semua program yang sudah dilaksanakan Paisal selama 3,5 tahun di bawah kepemimpinannya telah banyak dirasakan masyarakat.

Dikatakannya lagi, warga Kelurahan Laksamana rata-rata telah menyatakan akan terus mendukung dan siap memenangkan Paisal – Sugiyarto untuk kembali memimpin Dumai melanjutkan pembangunan 5 tahun mendatang.

Ia berharap, masyarakat Dumai khususnya dapat memberikan kesempatan kepada H Paisal untuk melanjutkan kepemimpinannya.

“Tanggal 27 November 2024, datang ke TPS, coblos nomor 3 dan kita menang,” pangkasnya.

Sementara itu,H. Paisal dalam orasi politiknya, tetap berkomitmen melanjutkan semua program yang selama ini telah berjalan. Bahkan akan meningkatkannya lagi.

“Kalau diberi kepercayaan memimpin, kami komit bu. Infrastruktur Insya Allah semua daerah merata merasakannya. Program ini dilanjutkan Bu, bahkan ditingkatkan,” kata Paisal. (Red)

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *