loading…
Film Kang Mak From Pee Mak sudah menembus 4,2 juta penonton setelah tayang di bioskop selama 22 hari. Foto/ Instagram
“Ya Alhamdulillah aja sih, nggak tahu bisa begitu juga. Memang kebetulan aja materinya bagus, ya kita mah mainnya biasa aja cuma sering,” kata Tora Sudiro ditemui di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan, Sabtu (7/9/2024).
Awalnya, Tora Sudiro menargetkan film yang dimainkannya itu meraih 3 juta penonton. Namun, ternyata antusias masyarakat untuk menyaksikan film karya sutradara Herwin Novianto ini sangat tinggi.
“Gak kepikiran harus ditargetin berapa. Cuma Kayaknya sih, gua pernah denger 2 juta apa 3 juta (penonton) gitu. Itu sudah oke,” ungkap Tora Sudiro.
Lebih lanjut, Tora merasa ada faktor keberuntungan setiap kali dia bermain dalam sebuah judul film pasti itu akan box office.
“Enggak tahu sih ya, luck, luck saja sih menurut gue, enggak pernah kepikiran gitu akan menjadi sebuah box office. Tetapi, kan, ini materinya si Pee Mak di sananya sudah bagus,” ujar Tora Sudiro.
Senada dengan Tora Sudiro, TJ Ruth juga bersyukur film Kang Mak ini bisa diterima di masyarakat. Meski perannya di film ini terbilang lebih sedikit dibandingkan para pemain lainnya.
“Senang, puji Tuhan walaupun dalam satu film hanya dapat satu scene atau dua scene, ya, tetap itu film dia. Walaupun aku cuma beberapa scene, tapi aku tetap merasa bangga,” terang TJ Ruth.
(tdy)