Chelsea Taklukkan Bournemouth 1-0 dalam Duel Panas Bertabur 14 Kartu Kuning

banner 120x600
banner 468x60

loading…

banner 325x300

Gelandang serang Chelsea asal Prancis Christopher Nkunku menjadi penentu saat mengalahkan Bournemouth 1-0 di Vitality Stadium, Minggu (15/9/2024). Foto/premierleague

BOURNEMOUTH Chelsea menaklukkan Bournemouth 1-0 dalam duel panas bertabur 14 kartu kuning di Vitality Stadium, Minggu (15/9/2024) pada lanjutan Liga Primer pekan keempat.

Gol semata wayang kemenangan The Blues dicetak gelandang serang asal Prancis Christopher Nkunku pada menit ke-86. Pemain berusia 26 tahun ini membobol gawang The Cherries setelah menerima umpan Jadon Sancho.

Di awal laga Bournemouth yang tampil agresif tampak lebih berpeluang untuk meraih tiga poin. Apalagi tim asuhan Andoni Iraola mendapatkan tendangan penalti pada menit ke-38.

Namun, tendangan striker Bournemouth Evanilson yang bertindak sebagai algojo berhasil dihalau kiper Chelsea Robert Sánchez. Laga babak pertama pun berakhir imbang tanpa gol

Pada babak kedua jalan laga makin sengit dan panas. Wasit Anthony Taylor sampai mengeluarkan 14 kartu kuning, 6 untuk tuan rumah dan 8 buat tim tamu pada laga tersebut.

Chelsea memastikan kemenangan melalui gol Nkunku pada menit ke-86 memaksimalkan assist Sancho. Ini merupakan kemenangan kedua yang diraih tim asuhan Enzo Maresca.

“Babak pertama kami kesulitan, di babak kedua kami jauh lebih baik. Namun secara keseluruhan saya pikir kami menciptakan banyak peluang, permainannya bagus dan kami senang,” kata Maresca dikutip SINDOnews dari laman premierleague.

Pelatih Bournemouth Andoni Iraola saagat kecewa dengan kekalahan pertama yang diterima di kendang sendiri. “Saya benar-benar kecewa dengan hasilnya. Saya sangat bangga dengan penampilan kami,” ujarnya.

Chelsea dari 4 laga mengumpulkan 7 poin hasil dari 2 kali menang dan sekali imbang. Bournemouth baru mengoleksi 5 poin dari satu kali menang dan 2 kali imbang. Chelsea dan Bournemouth masih menghuni papan tengah klasemen sementara Liga Inggris.

(wib)

banner 325x300

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *