loading…
Harry Kane saat melakukan selebrasi gol saat menjebol gawang Denmark di menit 18 pada laga kedua fase Grup C Euro 2024 di Waldstadion, Kamis (20/6/2024) malam WIB / Foto: @England
Sepanjang 45 menit pertama, Inggris bermain di bawah tekanan. Dari segi penguasaan bola, The Three Lions kalah dengan persentase 49 persen berbanding 51 persen.
Meski lebih banyak memainkan bola di garis pertahanan sendiri, namun Inggris justru yang berhasil membuka keran gol. Adalah Harry Kane, yang sukses memanfaatkan kemelut yang terjadi di depan gawang Denmark pada menit 18.
Keunggulan 1-0 tak mampu dimanfaatkan Inggris. Setelah menahan gempuran pemain Denmark, gawang Jordan Pickford akhirnya bergetar juga. Gol penyeimbang itu dicetak Morten Hjulmand di menit 34 melalui tendangan kerasnya dari luar kotak penalti.
Skor imbang 1-1 bertahan hingga interval pertama usai. Di babak kedua, Gareth Southgate sepertinya mengubah strategi.
Inggris lebih berani melakukan serangan. Peluang pertama didapat Phil Foden di menit 57, namun tendangannya dari luar kotak penalti masih membentur mistar gawang.
Hingga menit 70, Denmark maupun Inggris berhasil melepaskan 11 tendangan. Kendati kedua tim memiliki ruang untuk melepaskan tendangan, namun tak ada gol yang dihasilkan.
Kedua pelatih mulai mengubah skenario permainan dengan memasukkan beberapa pemain. Namun perubahan yang dilakukan itu belum mampu mengubah keadaan. Hingga peluit panjang dibunyikan skor imbang 1-1 tak berubah.
(yov)