loading…
Janji Mikel Arteta: Arsenal Perkasa di Puncak Klasemen Liga Inggris. Foto: REUTERS/Toby Melville
Saat ini Arsenal berada di puncak klasemen kompetisi kasta teratas di Inggris itu dengan 68 poin. Sementara itu, Manchester City berada di posisi kedua dan Liverpool di peringkat ketiga dengan sama-sama 67 poin
Namun, The Red -julukan Liverpool lebih diuntungkan dari kedua tim tersebut saat ini. Sebab, tim asuhan Jurgen Klopp masih menyisakan satu laga lebih banyak yang belum dimainkan.
Mikel Arteta mengatakan Arsenal harus meraih poin-demi poin dalam laga-laga ke depan jika ingin bertahan di puncak klasemen. Tim itu pun sambil berharap Liverpool kehilangan poin dalam laga selanjutnya.
“Kami ingin berada di puncak, memenangkan pertandingan adalah satu-satunya hal yang bisa kami lakukan,” kata Mikel Arteta dilansir dari Tuttomercato, Kamis (4/4/2024).
Pelatih berusia 42 tahun itu mengatakan timnya saat ini memang dalam kondisi yang cukup baik. Oleh dikarenakan, posisi puncak klasemen membuat para pemain makin percaya diri untuk mengarungi kompetisi.
“Ini memberi Anda kepercayaan diri dan keyakinan bahwa Anda bisa mengalahkan tim manapun dan mereka tahu pentingnya hal itu, cara mereka bekerja,” ucapnya.
Laga terdekat, Arsenal akan melawan Brighton & Hove Albion dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024. Pertemuan kedua tim akan berlangsung di Falmer Stadium, pada 6 April 2024.
(sto)